TREN GOWES DI ERA NEW NORMAL, IKUTI TIPS NYA…

MTBFM.CO.ID – Tren bersepeda semakin meledak seiring dengan pemberlakuan pembatasan alat transportasi umum selama pandemi virus corona. Tidak hanya di Indonesia, menjamurnya pengguna sepeda selama pandemi Covid-19 ini juga terjadi di banyak negara.

Toko-toko sepeda dilaporkan mengalami peningkatan penjualan hingga kehabisan stok. Tak hanya itu, bengkel-bengkel sepeda pun kebanjiran pesanan untuk memperbaiki sepeda rusak.

Bersepeda disebut sebagai alternatif alat transportasi yang lebih aman ketimbang angkutan umum. Selain sebagai alat transportasi, sepeda juga menjadi salah satu sarana olahraga untuk membuat tubuh bugar.

Kendati demikian, di tengah pandemi corona ini, tentu pesepeda juga harus mengikuti protokol yang berlaku. Dihimpun dari berbagai sumber, berikut ini tips aman bersepeda di tengah pandemi Covid-19.

  1. Patuhi Protokol Kesehatan

Meski terbilang lebih aman daripada naik angkutan umum, bersepeda tetap saja berpotensi mengantarkan seseorang tertular virus jika yang bersangkutan tidak menjaga diri. Oleh karenanya, seseorang harus tetap menjalankan protokol kesehatan standar Covid-19 saat bersepeda.

  1. Tetap Kenakan Masker

Masker berfungsi sebagai penghalau debu ketika seseorang sedang bersepeda di tengah kemacetan kota. Pada masa pandemi Covid-19, penggunaan masker bisa berguna untuk mencegah potensi penularan virus saat berada di jalan. Namun, mungkin penggunaan masker akan menyulitkan diri untuk bernapas ketika tubuh sedang berpacu, misalnya saat akselerasi atau menanjak. Untuk itu, sebaiknya gunakan masker berbahan tipis, atau copot sejenak jika sedang menggowes kencang.

  1. Jaga Jarak Fisik

Jaga jarak fisik adalah aturan dasar dalam pencegahan penularan Covid-19. Bagi para pesepeda yang bersepeda secara bersama-sama, lebih baik kurangi jumlah kerumunan. Cara lainnya adalah dengan menghindari rute-rute di mana berpotensi terjadi keramaian atau kerumunan.

  1. Membawa Hand Sanitizer

Tak lupa, para goweser baiknya membawa hand sanitizer setiap sedang bersepeda. Ini menjadi salah satu upaya agar tangan senantiasa bersih pada saat sedang bersepeda. Seperti diketahui, hand sanitizer adalah alternatif untuk cuci tangan jika tidak memungkinkan mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.

  1. Patuhi Rambu-Rambu Lalu Lintas

Meskipun sepeda bukan kendaraan bermotor yang relatif lebih leluasa dalam menggunakan jalan, itu bukan alasan bagi pesepeda untuk tidak mematuhi rambu-rambu jalanan. Misalnya, bersepeda melawan arus, itu adalah tindakan yang kurang bijaksana karena selain membahayakan diri sendiri, juga membahayakan sesama pengguna jalan.

 

 

 

What's your reaction?
0cool0bad0lol0sad

Add Your Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Copyright © 2012 –  2024. All rights reserved.