CALON FITUR BARU WHATSAPP, TERMASUK ADA IKLAN

MTBFM.CO.ID – WhatsApp terus melakukan pengembangan fitur baru di antaranya mode gelap dan kehadiran iklan di bagian status. Mengutip IndianExpress.com, berikut calon fitur-fitur baru WhatsApp tersebut. Baik yang sudah terkonfirmasi, maupun yang baru dalam proses uji coba.

  1. Iklan WhatsApp di Status

Facebook sudah mengonfirmasi iklan bakal masuk WhatsApp pada 2020, tepatnya di bagian WhatsApp stories sebagaimana iklan juga muncul di Instagram Stories.

  1. Dark Mode

Sudah selama beberapa waktu WhatsApp menggarap mode gelap buat Android dan iOS. Menurut laporan dari WABetaInfo, ada kemungkinan dark mode akan segera disebar buat para pengguna Android.

  1. Share Status WhatsApp ke Facebook Story

Ada laporan WhatsApp sedang menguji kemungkinan ditambahkannya Status WhatsApp ke Facebook Story dalam update beta buat Android. Nantinya akan ada tombol baru ‘Add to Facebook Story’ agar pengguna bisa posting status WhatsApp ke Facebook Story.

  1. Browsing dalam aplikasi (in-app browsing)

Kembali menurut WABetaInfo, fitur ini nantinya memungkinkan tautan (link) yang ada dalam chat WhatsApp akan langsung bisa dibuka dalam aplikasi itu sendiri, alih-alih terbuka oada browser default smartphone.

  1. Penelusuran gambar (Reverse Image search)

Lewat fitur ini, pengguna yang menerima sebuah gambar bisa lebih jauh menelusuri keotentikannya dengan meng-upload ke Google (search by image). Browser dalam aplikasi WhatsApp, pada poin sebelumnya, lalu akan terbuka memperlihatkan hasil pencarian gambar.

  1. Pengaturan privasi grup

Pengguna WhatsApp nanti tak lagi bisa sembarangan diundang masuk grup karena ada pengaturan lebih jauh terkait undangan masuk grup. Pilihan “nobody” akan membuat pengguna akan lebih dulu menerima link undangan dari siapa pun yang mau memasukkannya ke grup.

  1. Admin grup batasi chat yang sering dijadikan pesan terusan

Seperti namanya, fitur ini membuat admin sebuah grup dapat membatasi chat yang sudah kelewat sering di-forward. Ini juga menjadi salah satu cara WhatsApp meredam sirkulasi hoax.

sebagaimana halnya pesan teks maupun emoji. Saat ini layar notifikasi akan memperlihatkan tulisan stiker di notifikasi saat mendapat kiriman stiker di chat maupun grup.

( DTK / M )

 

 

What's your reaction?
0cool0bad0lol0sad

Add Your Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Copyright © 2012 –  2024. All rights reserved.