HEPATITIS A DI PACITAN JAWA TIMUR, DITETAPKAN SEBAGAI KLB

MTBFM.CO.ID – Pemerintah Kabupaten Pacitan, Jawa Timur menetapkan status Kejadian Luar Biasa (KLB) karena ratusan orang terjangkit hepatitis A.

Eko Budiono Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pacitan mengatakan, hingga Rabu petang (26/06) jumlah warga yang terjangkit mencapai 701 orang. Dan jumlah tersebut, kata dia masih mungkin bertambah namun di upayakan tindakan pencegahan.

“Saat ini memang 701, dan rata-rata penambahan hariannya dari 39 sampai 50 kecenderungannya masih naik karena mobilitas penduduknya cukup tinggi,” ujar Eko, Rabu (26/6).

Pemkab Pacitan menetapkan KLB Hepatitis A pada 25 Juni lalu. Saat itu, berdasarkan laporan yang diterima sudah ada 581 warga dari tiga kecamatan yang terjangkit hepatitis A. Saat ini sudah menyebar di 8 kecamatan dari 12 yang ada di Kabupaten Pacitan.

Untuk menangani KLB Hepatitis A tersebut, Eko menjelaskan pihaknya memberlakukan tiga strategi yakni perawatan pasien secara insentif beserta pengobatannya, pengawasan terus menerus, dan melakukan pengendalian faktor risiko seperti pengawasan sumber dan penampungan air, serta pencegahan terjangkit hepatitis pada kelompok-kelompok rentan.

“Dan mengimbau bagi masyarakat yang sakit untuk diisolasi di rumah,” katanya.

( src : CNN / WUL )

 

 

What's your reaction?
0cool0bad0lol0sad

Add Your Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Copyright © 2012 –  2024. All rights reserved.