MTBFM.CO.ID – Dinas Perhubungan Kota Surabaya, kembali mengembangkan aplikasi terbaru Transportasiku. Lewat aplikasi ini, masyarakat bisa mendapatkan informasi tentang Suroboyo Bus, halte, terminal, bus kota, mikrolet, lokasi parkir, lajur sepeda, memantau keadaan lalu lintas melalui CCTV, hingga booking tempat parkir.
Irvan Wahyudrajad Kepala Dishub mengungkapkan sejak 2011, aplikasi-aplikasi dikembangkan untuk menjadi jawaban atas semua layanan yang dibutuhkan masyarakat, sehingga tak perlu mengunduh banyak aplikasi.
Terhitung ada enam aplikasi yang diprakarsai Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya di PlayStore, yakni SITS CCTV Surabaya, TransportasiKu, e-Dishub, GOBIS Suroboyo Bus, KIR Surabaya, dan Go-Parkir. Masing-masing aplikasi awalnya dibuat untuk menjawab kebutuhan spesifik masyarakat sesuai data digital yang dimiliki Dishub.
Irvan mengatakan, aplikasi yang bisa diunduh di PlayStore ini merupakan hasil dari berbagai masukan masyarakat.
“Ini masukan dari masyarakat. Kami kan banyak aplikasi seperti GOBIS Suroboyo Bus, Go-Parkir, E-Dishub, dan lain-lain. Dari berbagai platform itu, kami satukan jadi satu platform yaitu ‘TransportasiKu’, jadi semua bisa akses di satu aplikasi,” paparnya.
Setelah resmi diluncurkan pada 31 Mei 2019 lalu, bertepatan dengan Hari Jadi Kota Surabaya ke-726, kini TransportasiKu telah diunggah lebih dari 1.000 pengguna. Angka ulasan yang didapatkan pun cukup baik, yakni 4,2 dari 5.
“Harapannya, orang yang berpergian bisa tinggal buka aplikasi kalau ingin melihat keadaan jalan dan menggunakan transportasi umum. Ini pas untuk pengguna kendaraan pribadi maupun umum,” imbuhnya.
Tak hanya berfungsi sebagai aplikasi sekali klik, TransportasiKu juga melakukan pembaruan yang memungkinkan ketika ada kegiatan atau jalan macet, aplikasi ini langsung mengirimkan notifikasi.
( src : TRB / M )