MARI MENGENAL KESENIAN WAYANG POTEHI

MTBFM.CO.ID – Potehi berasal dari kata serapan dialek Hokkian (bukan bahasa), yakni : poo (artinya kain), tay (artinya kantong), dan hie (artinya wayang); sedangkan dalam bahasa Mandarin disebut 布袋戯 (baca : Bu Dai Hu); yang secara harfiah berarti wayang yang berbentuk kantong kain.

Jadi kurang lebih arti kata Wayang Potehi itu sendiri adalah wayang boneka yang terbuat dari kain. Sang dalang akan memasukkan tangan mereka ke dalam kain tsb dan memainkannya seperti layaknya wayang jenis lain. Wayang ini dimainkan menggunakan kelima jari tangan. Tiga jari tengah (telunjuk, jari tengah, dan jari manis) berfungsi mengendalikan bagian kepala wayang, lalu ibu jari dan jari kelingking berperan menggerakkan bagian tangan wayang.

Kata ‘wayang’ sendiri dipercaya bukan kata murni bahasa Indonesia atau Melayu, tapi merupakan serapan dari bahasa Jawa atau Sansekerta yang artinya kurang lebih bayangan. Walaupun dalam penerapan dan konteks ‘wayang potehi’ sangat jauh dari ‘bayangan’.

Kesenian ini diperkirakan sudah berumur lebih dari 3.000 tahun dan berasal dari Tiongkok. Tapi jejak awal yang tercatat adalah dari abad 17, berasal dari provinsi Fujian, yaitu di Quanzhou, Zhangzhou. Selain di 2 daerah itu, banyak juga dimainkan di provinsi Guangdong, dan ditemukan juga di Chaoshan, Taiwan.

Wayang ini merupakan salah satu jenis wayang khas Tionghoa yang berasal dari Tiongkok bagian selatan. Menurut sejarah, diperkirakan jenis kesenian ini sudah ada pada masa Dinasti Jin (265 – 420 Masehi) dan berkembang pada Dinasti Song (960-1279). Wayang potehi bisa sampai ke Indonesia melalui orang-orang Tionghoa yang datang sekitar abad ke 16.

Saat masuk pertama kali di Indonesia, Wayang potehi dimainkan dalam Bahasa Hokkian, namun seiring berkembangnya waktu, Bahasa dan latar cerita yang disuguhkan pun menyatu dengan budaya Indonesia. Kini, banyak dalang Wayang potehi yang bukan dari peranakan Tionghoa, tetapi dari suku lain seperti suku Jawa.

( src : TGH / M )

 

 

What's your reaction?
0cool0bad0lol0sad

Add Your Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Copyright © 2012 –  2024. All rights reserved.