KOPI TUBRUK ASAL LAMONGAN DIEKSPOR KE JEPANG

MTBFM.CO.ID – Provinsi Jawa Timur kembali mengekspor kopi jenis tubruk asal Kabupaten Lamongan sebanyak 400 kg ke Osaka Jepang.

Mas Purnomo Hadi Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jatim mengatakan pelepasan ekspor yang dilakukan oleh Khofifah Indar Parawansa Gubernur Jatim  bertujuan mendorong para pelaku usaha kecil menengah (UKM) berani mencoba pasar ekspor.

Purnomo mengatakan secara umum pelaku UMKM di Jatim sudah siap merambah pasar ekspor, dan tercatat sebanyak 1773 UMKM menjadi perintis ekspor.

“Untuk yang sudah aktif ekspor sebanyak 333 UMKM, dan mereka secara kualitas dan kuantitas juga telah terjaga,” kata Purnomo.

Komoditas asal Jatim yang berpotensi dan kini banyak diminta untuk pasar ekspor adalah di makanan dan minuman, mebel serta agro dengan fokus pada kopi dan kakao.

“Hari ini kami juga melepas ekspor biji kakao sebanyak 15 ton. Dan ini adalah yang pertama dilakukan khusus untuk biji kakao. Kami harapkan bisa terus berlanjut,” katanya.

Terkait nilainya, Purnomo mengaku tidak mengetahui secara rinci namun tujuan utama ekspor kali ini adalah Pemprov Jatim mampu mendorong transaksi di sektor UMKM.

 

( src : ANT / M )

 

 

What's your reaction?
0cool0bad0lol0sad

Add Your Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Copyright © 2012 –  2024. All rights reserved.