MTBFM.CO.ID – Sebuah video rekaman dari The Beatles yang hilang akhirnya ditemukan. Penemuan itu dilakukan secara tidak sengaja di sebuah rumah di Wales.
Video itu berisi rekaman wawancara The Beatles di Cardiff pada 1965. Kini, rekaman itu disebut bernilai 10 ribu Poundsterling atau sekitar Rp 174,5 juta.
Paul Fairweather dari Omega Auctions menyebut itu adalah penemuan hebat. Di dalam rekaman itu, terlihat John Lennon, Paul McCartney, George Harisson dan Ringo Starr bercanda dalam sebuah wawancara. Mereka mengungkapkan, “Tidak ada bisnis (lain) yang seperti bisnis pertunjukan.”
Tidak hanya satu, ada juga rekaman dari 1967. Di dalamnya The Beatles bicara sosok spiritual asal India, Maharishi Mahesh Yogi.
“Tentu saja itu bukan pemujaan dan jika kita tidak menganggapnya serius, kita tidak akan berada di sini,” kata Lennon pada rekaman itu.
Yang tidak kalah berharganya adalah rekaman yang memperlihatkan Lennon bermain ‘God’ versi akustik. Selain itu, ada juga perbincangan mengenai album baru setelah ‘Abbey Road’. Ketegangan juga tergambar dalam rekaman tersebut. McCartney menilai beberapa karya dari Goerge Harrison.
( src : DTH / M )