Meski demikian, kata Suyono, persediaan cabai di pasar maupun distributor di Jawa Timur masih terpantau aman.
“Hasil pantauan kami harga yang terlihat cukup fluktuatif adalah cabai merah keriting dan cabai merah biasa, seperti di Pare Kediri yang cenderung naik dan turun, tergantung pasokan,” katanya.
Menurut data Siskaperbapo Disperindag Jawa Timur menyebutkan, harga cabai rawit yang sebelumnya Rp70.000 per kilogram, naik Rp 6.000 per kilogram, menjadi Rp76.000 per kilogram.
Selain itu, harga cabai merah besar keriting rata-rata mencapai Rp54.000 per kilogram dan cabai merah besar biasa berada pada kisaran Rp62.500 per kilogram.
( src : ANT / M )