MTBFM.CO.ID – Setiap rumah banyak yang sudah menyediakan dispenser. Dengan alasan praktis bisa mendapatkan air panas atau dingin sekaligus tanpa perlu mendinginkan atau memanaskannya terlebih dahulu.
Tapi sayangnya, intensitas penggunaan dispenser tidak sebanding dengan kepedulian terhadap kebersihannya. Bahkan tidak sedikit orang mengabaikan hal kebersihan di dispenser.
Sebaik apapun kualitas air galon yang dibeli, tetapi bila dispenser kotor jadinya percuma saja. Air dalam dispenser juga akan tercemar oleh berbagai jenis bakteri.
Berdasarkan penelitian yang dilansir oleh Times of India, air dispenser yang di konsumsi bisa jadi sudah terkontaminasi kuman atau bakteri karena saluran air di bagian dalamnya kotor. Ngerinya lagi, National Science Foundation International menyebutkan, dalam setiap satu inci persegi pendingin air yang di dispenser ternyata terdata 2,7 kuman.
Dan melihat fakta ini, anda yang memiliki dispenser harus rajin membersihkan agar kuman tidak masuk pada air yang kita minum.
( src : KMPS / WUL )